Senin, 22 Agustus 2016

KRS-an Yuk!

Salah satu prosedur akademik yang harus dilakukan mahasiswa  adalah mengisi KRS Online (Kartu Rencana Studi), tak terkecuali dengan mahasiswa Institut Pertanian Bogor. KRS sendiri merupakan kartu yang berisi daftar matakuliah yang akan kita ambil pada semester yang bersangkutan. Saat-saat ini adalah masa pengisian KRS semester ganjil TA 2016/2017.  Pengisian KRS terdiri dari dua tahap, yaitu KRS A dan KRS B. Untuk pengisian KRS A dimulai  pada tanggal 22 Agustus 2016 pukul 09.00 sampai dengan tanggal 25 Agustus 2016 pukul 16.00. Senin pukul 09.00 pun aku bersiap-siap berangkat ke kampus untuk KRS-an dengan temanku Tito dan Nabil.

Tujuan awal kami untuk KRS-an adalah di Cyber Mahasiswa "Merpati" yang terletak di Agrimart 2. Namun sesampainya di sana, cyber tersebut sudah penuh oleh mahasiswa yang juga KRS-an. Dan temanku yang berada di luar cyber pun masih belum bisa membuka website SIMAK IPB padahal waktu sudah menunjukkan pukul 09.15. Alhasil kami pun pindah spot ke departemen AGH untuk wifi-an. Kecepatan wifi di sana cukup kencang, namun hingga  pukul 12.00 website tak kunjung bisa dibuka dan terus menunjukkan  kata unavailable, mungkin website-nya lagi down kali ya. Dan setelah reload berkali-kali akhirnya muncul tulisan:
seperti ini haha
Akhirnya aku shalat Dhuhur dahulu, kemudian menunggu sampai pukul 13.00 sampai nonton You Tube untuk mengisi kegabutan. Setelah di-reload berkali-kali, akhirnya aku bisa login pukul 13.00 meskipun tampilan website-nya belum sempurna. Setelah mencoba terus mengisi KRS tapi selalu gagal aku hampir frustasi. Akhirnya aku meminjam laptop milik Nabil yang memang lancar digunakan untuk KRS-an. Setelah susah payah mengisi KRS ini, Alhamdulillah pengisian rampung pukul 15.00. Dan semester ini aku berencana mengambil 23 SKS (Satuan Kredit Semester). Pelajaran yang kudapat dari KRS-an adalah tidak ada yang tidak mungkin, ujian kesabaran, dan 'teman' yang benar-benar teman adalah orang yang ada saat kita butuh wkwk. 

Sekian dan terima kasih.

0 komentar:

Posting Komentar